#FOTOGRAM2020
Dunia fotografi yang terus mengalami perkembangan pesat seiring dengan perkembangan teknologi menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan masyarakat modern. Berbagai kegiatan dilakukan oleh banyak komunitas fotografi mulai dari diskusi mengenai perkembangan teknologi terbaru, hunting foto sampai perlombaan dengan berbagai tema sebagai sarana menyalurkan hobi.
Beranjak dari hal tersebut Yayasan Pendidikan Al Muslim mencoba mengambil bagian dari diskursus dunia fotografi dengan menyelenggarakan kegiatan lomba fotografi tingkat Kabupaten/Kota Bekasi. Tentu saja kegiatan ini bukan merupakan event pertama dalam komunitas fotografi, namun demikian merupakan salah satu upaya untuk mengisi ruang-ruang kosong agar para pencinta fotografi dapat menyalurkan hobi sekaligus berkompetisi. Tema yang akan diangkat dalam kompetisi kali ini “Create Creative, Confident and Caring Generations”. Tema ini memiliki makna yang dalam sekaligus menantang bagi pecinta fotografi untuk dapat memvisualisasikannya dalam bentuk foto yang diambil dalam berbagai dimensi.
Konsep utama dalam lomba ini ialah foto Human interest (HI). Foto human interest memiliki komposisi yang unik karena menjadikan manusia sebagai subjek sekaligus objek. Foto dengan varian HI menunjukkan ketertarikan manusia terhadap suatu objek yang sarat makna dan penuh emosi. Gambar-gambar tersebut diambil tidak lain bertujuan untuk menimbulkan rasa empati bagi yang melihat. Sementara esensi foto human interest ialah dapat membawa pesan serta nilai-nilai yang dimaksud, sehingga tidak harus menampilkan sisi gelap kehidupan.
Keinginan untuk merubah cara pandang dari sisi positif yang mendorong lomba ini hendak menerjemahkan unsur kreatif, percaya diri dan peduli dalam keseharian ke dalam sebuah foto. Sebagai nilai yang luas, nilai-nilai ini menjangkau hingga lini kehidupan yang paling kecil, bahkan dalam melihat sisi lain kehidupan.
Untuk mempermudah peserta dalam mevisualisasikan nilai-nilai tersebut, terdapat subtema yang dapat dipilih peserta dalam merefleksikan fotonya.
Adapun sub-tema terdiri dari:
Kreatifitas | Percaya Diri | Kepedulian | Digital | Kerjasama | Religi.
Sasaran Peserta
Lomba fotografi ini merupakan lomba foto tingkat Kabupaten/Kota Bekasi . Lomba dibagi ke dalam tiga kategori yakni:
- Kategori (SD) / Sederajat
- Kategori (SMP) / Sederajat
- Kategori (SMA) / Sederajat
Syarat Peserta
- Kegiatan ini terbuka untuk seluruh Pelajar tingkat SD, SMP, dan SMA Kabupaten/Kota Bekasi yang memiliki kartu pelajar yang valid.
- Kegiatan ini terbagi atas 3 kategori yaitu kategori SD, kategori SMP dan kategori SMA.
- Peserta yang berhak mengikuti lomba adalah siswa SD, SMP, SMA/sederajat, yang memiliki kartu pelajar yang masih berlaku. Kartu Tanda Pelajar yang didaftarkan harus dapat diperllihatkan kepada panitia untuk diverifikasi jika peserta terpilih sebagai pemenang.
- Peserta tidak dipungut biaya.
- Peserta diwajibkan menggunkan kamera digital (DSLR/mirorless/dll) kecuali Smartphone
- Peserta wajib follow akun Instagram @almuslimtambun dan repost Poster Lomba.
- Hasil foto boleh diedit sederhana (cropping, burning, eksposur, warna). Editing sederhana dengan tujuan membuat foto menjadi normal (dan tidak lebih!)
- Pemenang lomba wajib mengirimkan foto asli yg belum diedit melalui email panitia.
- Yayasan Pendidikan Al Muslim berhak menggunakan foto-foto pemenang untuk kegiatan promosi, publikasi dan keperluan lainnya tanpa memberikan kompensasi apapun kepada pemenang tersebut dengan hak cipta foto tetap dipengag oleh pemilik foto. Foto pemenang harus bebas dari paten, hak cipta atau ikatan hak lainnya, dan jika foto tersebut terikat pada suatu hak cipta atau hak lainnya, maka pemenang menjamin dan memastikan Yayasan Pendidikan Al Muslim bebas dari segala tuntutan apapun dari pihak mana pun dan segala bentuk kewajiban yang timbul akan menjadi tanggungan pemenang.
- Panitia berhak mendiskualifikasi secara sepihak para peserta yang dianggap melanggar syarat, ketentuan dan peraturan Yayasan Pendidikan Al Muslim tanpa perlu menyertakan alasan apapun.
- Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
- Dengan melakukan pendaftaran di kegiatan ini, peserta menyatakan telah membaca, mengerti dan setuju dengan segala peraturan beserta syarat dan ketentuan lomba fotografi yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Al Muslim.
Penilaian
- Aspek visual (sudut pandang, warna-warni, komposisi foto)
- Aspek teknis (ketajaman, kontras,)
- Aspek informasi/kesesuaian tema.
TEKNIS
- Lomba ini gratis, terbuka untuk seluruh Pelajar tingkat SD, SMP, dan SMA Kabupaten/Kota Bekasi yang memiliki kartu pelajar yang Valid.
- Peserta wajib follow akun Instagram @almuslimtambun dan repost Poster Lomba.
- Peserta yang sudah mendaftar secara online via web diwajibkan melakukan daftar ulang pada hari perlombaan dengan membawa fotocopy kartu pelajar.
- Lomba dilaksankan pada tanggal 22 Februari 2020 dimulai pada pukul 08:00-selesai. Bertempat di Yayasan Al Muslim. (Rally photo)
- Dapatkan kesempatan juara favorit dengan upload foto di akun Instagram pribadi yang tidak di kunci (tidak private), menyertakan judul karya beserta caption (deskripsi) singkat dan menarik.
- Foto yang di upload di intagram wajib disertakan hashtag #almuslimtambun #photogramalmuslim2020. Lalu, tag/mention foto tersebut ke 5 teman di instagram
- Pemenang akan diumumkan di feed / story @almuslimtambun pada tanggal 29 Februari 2020, pengambilan hadiah dilakukan pada tanggal 2 Maret 2020.
Hadiah
Juara I | Rp. 1.000.000,- + cindera mata + piagam |
Juara II | Rp. 750.000,- + cindera mata + piagam |
Juara III | Rp. 500.000,- + cindera mata + piagam |
Juara Favorit | Rp. 500.000,- + cindera mata + piagam |
Juara I | Rp. 1.500.000,- + cindera mata + piagam |
Juara II | Rp. 1.000.000,- + cindera mata + piagam |
Juara III | Rp. 750.000,- + cindera mata + piagam |
Juara Favorit | Rp. 500.000,- + cindera mata + piagam |
Juara I | Rp. 2.000.000,- + cindera mata + piagam |
Juara II | Rp. 1.500.000,- + cindera mata + piagam |
Juara III | Rp. 1.000.000,- + cindera mata + piagam |
Juara Favorit | Rp. 500.000,- + cindera mata + piagam |
Please share
Humas YAM
Jl. Raya Setu, Tambun Selatan,
Bekasi 17510
Contact Person
Agus Hidayat 0896-4347-7107
Email: agus.hidayat@almuslim.sch.id